Rumah tangga Celine Evangelista dan Stefan William kini tengah diterpa kabar kurang menyenangkan terkait isu perpisahan. Rumor tersebut berembus setelah seorang sahabat Celine mengunggah foto yang memperlihatkan kesedihan di wajah perempuan 28 tahun tersebut. Teman Celine yang bernama Marissa Brigitta itu juga sempat menyinggung soal kondisi hubungan yang tidak bisa selalu berjalan mulus.
“Ya namanya juga hubungan, nggak semuanya berjalan dengan mulus. Tenang aja kita selalu temenin #keepstrongceline #menolak perceraian. Baru pertama kali ini lihat dia begini,” begitu tulisan dalam unggahan sahabat Celine.
Unggahan tersebut pun lantas membuat netizen heboh dan menduga jika rumah tangga Celine dan Stefan sedang bermasalah. Padahal, selama ini pasangan yang telah menikah selama 4 tahun itu selalu tampak mesra dan harmonis. Berikut ini 9 momen romantis Celine Evangelista dan Stefan William yang sempat dibagikan keduanya di Instagram.